Uncategorized
Menjelang Purna Tugas Pos Lookeu Satgas Yonif 742/Swy Karya Bakti Pemasangan Atap Rumah Adat di Perbatasan RI-RDTL
Menjelang Purna Tugas Pos Lookeu Satgas Yonif 742/Swy Karya Bakti Pemasangan Atap Rumah Adat di Perbatasan RI-RDTL
Belu, NTT – Menjelang purna tugas Pos Lookeu Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif 742/SWY mendampingi warga perbatasan RI-RDTL yang berada di Desa Lookeu Kec. Tasifeto Barat Kab.Belu dalam kegiatan karya bakti memperbaiki atap rumah adat. Sabtu (24/8/2024)
Warga perbatasan indentik dengan pembangunan rumah adat yang sudah menjadi tradisi dari turun temurun peninggalan para leluhurnya, rumah adat itu sendiri sangat banyak manfaatnya untuk hidup bersosial bagi warga perbatasan, karena banyak acara-acara kamasyarakatan yang harus dilaksanakan dalam rumah adat agar tercapainya musyawarah mufakat, sehingga keberadaan rumah adat harus terus kita lestarikan sebagai simbol dari budaya warga Kab. Belu, NTT. Kata Sertu Tegar Danpos Lookeu
Bapak Remundus Bensin beserta keluarga mengucapkan terima kasih kepada anggota Anggota Pos Lookeu Satgas Pamtas RI- RDTL Yonif 742/SWY yang sudah hadir mendampingi kami warga pada kegiatan penggantian Atap Rumah Adat di desa kami. Tuturnya