Connect with us

Uncategorized

Dandim 0901/Samarinda hadiri Ziarah Peringati Hari Jadi Kota Samarinda ke-357 dan HUT Samarinda ke-65

Dandim 0901/Samarinda hadiri Ziarah Peringati Hari Jadi Kota Samarinda ke-357 dan HUT Samarinda ke-65

Samarinda – Pada Jumat, 24 Januari 2025 pukul 09.00 WITA, berlangsung Upacara Ziarah dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Samarinda ke-357 dan HUT Samarinda ke-65. Kegiatan ini digelar di Taman Makam Pahlawan Kesuma Bangsa, Jalan Kesuma Bangsa, Kelurahan Dadi Mulya, Kecamatan Samarinda Ulu, Kota Samarinda.

Upacara dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Samarinda, Bapak H. Helmi Abdullah, S.E., M.M., dan dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, antara lain:

Walikota Samarinda Dr. H. Andi Harun, S.T., S.H., M.Si Walikota, Kapolresta Samarinda Kombes Pol. Hendri Umar, S.I.K., M.H, Sekda Kota Samarinda Ir. H. Hero Mardanus Satyawan, Ketua BNN Kota Samarinda Kombes Pol Belny Warlansyah, S.H., S.I.K., M.H, Ketua Pengadilan Negeri Samarinda Didik Pambudi Widodo, S.H., M.H, Perwakilan dari berbagai institusi TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah.

Peserta upacara terdiri dari berbagai unsur, termasuk personel TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Pemadam Kebakaran, BPBD, dan ASN Pemerintah Kota Samarinda.

Susunan acara meliputi penghormatan kepada arwah pahlawan, mengheningkan cipta, pembacaan doa, hingga tabur bunga oleh yang diikuti seluruh peserta.

Dandim 0901/Samarinda mengatakan bahwa Kegiatan ini menjadi bentuk penghormatan kepada para pahlawan serta Kita semua berharap di momentum HUT yang ke- 357 Kota Samarinda dan HUT ke- 65 Pemerintah Kota Samarinda Tahun 2025. menjadikan Forkopimda Kota Samarinda semakin profesional bersinergi demi stabilitas pembangunan dalam mencapai Visi Misi Kota Samarinda yang Berani berubah sebagai pusat peradaban ungkap Dandim’’

Pendim 0901/Samarinda

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Advertisement

More in Uncategorized