Connect with us

Nasional

92 Tahun Lalu di Gedung Kramat 106 Jakarta

Museum Sumpah Pemuda di Jakarta

Uniting Indonesia.com, Jakarta –
Pada Minggu, 28 Oktober 1928, dibacakan hasil putusan kongres berdasarkan pokok-pokok pikiran yang berkembang. Hasil putusannya yaitu

Pertama, Kami Putra-Putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia

Kedua, Kami Putra-Putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

Ketiga, Kami Putra-Putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia. 

28 Oktober 2020,  Sumpah Pemuda  telah berusia 92 tahun. Ikrar Sumpah Pemuda 92 tahun yang lalu merupakan hasil putusan Kerapatan Pemoeda-Pemoedi atau Kongres Pemuda II yang digelar pada 27-28 Oktober 1928.

Kongres ini digagas oleh Persatuan Pelajar-Pelajar Indonesia (PPPI) dan dihadiri oleh organisasi pemuda, seperti Jong Java, Jong Sumatranen Bond, Jong Bataks Bond, Pemoeda Indonesia, Jong Islamieten Bond, Jong Celebes, Sekar Rukun, Jong Ambon, dan Pemuda Kaum Betawi.

Mereka berikrar Sumpah Pemuda di
Gedung Kramat 106, Jakarta Pusat, 92 tahun yang lalu. (Dadan Hardian)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Advertisement

More in Nasional